Dalam keterangannya, Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) Kepolisian Resor Kota Palopo Ajun Komisaris Supriadi mengatakan, jumlah korban yang mengalami kecelakaan sebanyak lima orang, kesemuanya murid SD Negeri 09 Matekko Palopo.
Menurut Supriadi, peristiwa kecelakaan berawal saat rombongan peserta gerak jalan santai dari SD Matekko bersiap-siap menuju ke lokasi lomba. Saat berkumpul di depan sekolah, mereka ditabrak mobil Daihatsu Feroza hijau, yang dikemudikan oleh H Alimudin, suami dari kepala sekolah.
"Mobil merek Daihatsu Feroza berwarna hijau yang dikemudikan oleh H Alimuddin bergerak dari arah barat ke timur dengan kecepatan sedang. Tapi tiba-tiba remnya tidak berfungsi, ditambah kondisi jalan yang menurun sehingga mobil tidak bisa dikendalikan dan menabrak anak-anak yang menunggu di depan sekolah," urai Supriadi.
Sebanyak lima anak yang tertabrak. Yang langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Mujaisyah Palopo. Sayangnya, saat masih menjalani perawatan, satu anak bernama Muhammad Zhidan (11) meninggal dunia karena mengalami luka yang cukup parah.
"Banyak lebam di badannya, terutama dada, dan keluar banyak darah dari mulut," ungkap Supriadi.
Sementara empat korban lainnya, yang mengalami luka parah juga, masih menjalani perawatan di rumah sakit yang sama. Mereka adalah Reski Aditia (12) mengalami luka robek di kepala bagian belakang. Lalu Muhammad Nasril (11) mengalami luka robek kaki kiri, patah kaki kiri, luka lecet kaki kiri.
Kemudian Muhammad Farhan Raja (10) mengalami luka robek pada bagian kepala sebelah kanan, tepatnya di belakang telinga, rasa nyeri pada bagian dada. Dan Fani Rahayu (10) mengalami luka lebam pada bagian mata kiri.
#bin