JAMBI -- Kiky Saputri baru-baru ini mencolek Kapolri Listyo Sigit Prabowo terkait kasus narkoba di Jambi. Hal ini bermula dari curhatan seorang warganet yang dikirimkan ke DM Instagram Kiky Saputri.

Melalui akun X @kikysaputrii, Kiky membagikan tangkapan layar curhatan warganet ini. Terlihat, warganet ini meminta sang komika untuk memviralkan kasus bandar narkoba yang diduga dibekingi polisi di Jambi.

"Lapor pak Listyo Sigit dan Divisi Humas Polri," tulis Kiky Saputri dalam cuitannya pada Sabtu (13/7/2024).

Dalam tangkapan layar, sosok warganet yang masih misteri ini menceritakan wilayah rumahnya menjadi tempat transaksi bandar narkoba.

"Kak Kiky, mau cerita sedikit karena ini menurut aku udah meresahkan aku dan warga sekitar. Jadi wilayah rumah aku itu dijadiin transaksi narkoba," ungkap warganet ini.

Sang warganet merasa frustrasi kala transaksi narkoba itu diketahui RT/RW setempat. Bahkan polisi pun juga diklaim sudah tahu.

"Tapi aku merasa transaksi di situ (1) udah dapat izin dari RT karena RT dikasih uang pastinya setiap bulan sama bandarnya. (2) Polisi juga udah tahu. (3) Polisi dikasih uang tutup mulut sama bandar," beber warganet ini.

"(4)Polisi pernah tangkap bandarnya tapi bisa ditukar kepala. Terkadang aku bingung dengan kinerja kepolisian. Wilayahnya wilayah Jambi, Lorong Jait," lanjutnya.

Warganet pengirim cerita ini berharap Kiky Saputri bisa menyampaikan keresahannya ke Kapolri Listyo Sigit Prabowo. Kiky pun sudah mendapatkan izin dari warganet untuk membagikan permasalahan itu ke X.

"Semoga kak Kiky bisa senggol-senggol dikit ya kak. Ya mana tahu pak Listyo Sigit bisa dengar kak. Gak papa kak (diviralkan di media sosial). Tujuanku emang itu kak soalnya udah meresahkan, kak," harap sang warganet.

"Kalau didengar sama pak Listyo dan polisi-polisi Jambi yang bermain dengan bandar bisa ditindaklanjuti. Aku sangat berterima kasih sama kakak," sambungnya.

Terakhir, warganet ini juga membongkar ada pesta narkoba di acara pernikahan sang bandar narkoba. Ia mengaku awalnya berniat melaporkan dugaan pesta narkoba itu kepolisi. Namun, kata sang warganet, acara pernikahan itu sendiri dijaga ketat oleh polisi, sehingga membuatnya takut melapor.

"Oh iya kak, ada juga pesta narkoba di tempat aku kalau habis acara nikahan keluarga angkatnya bandar. Mau laporin ke polisi, ehhh pestanya dijagain sama polisi. Sekian kakak," tutup sang warganet. 

#src/bin





 
Top