PADANG -- Pada Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024, jumlah hewan kurban yang disembelih di Kota Padang tercatat sebanyak 8.047 ekor. Jumlah itu mengalami peningkatan dibandingkan tahun sebelumnya yang berjumlah sebanyak 8.019 ekor hewan kurban.
Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar dalam sambutannya saat pelaksanaan Shalat Idul Adha 1445 H, di Masjid Ukhuwah Komplek Perkantoran Balaikota Padang, Aiepacah, Senin (17/6/2024) memuji semangat berkurban dari warga Kota Padang pada momentum Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024 ini.
Ia menambahkan, jumlah hewan kurban di Kota Padang tercatat sebanyak 8.047 ekor, yang terdiri dari 7.064 ekor sapi, 980 ekor kambing dan tiga ekor kerbau.
“Kita bersyukur atas peningkatan jumlah hewan kurban yang disembelih di Kota Padang pada Idul Adha tahun ini. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun lalu yakni sebanyak 8.019 ekor hewan kurban,” ungkap Andree.
Andree juga mengapresiasi pelaksanaan berkurban dari Aparatur Sipil Negara (ASN) di seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemko Padang yang tahun ini juga mengalami peningkatan.
“Hewan kurban yang berhasil dihimpun Pemko Padang di tahun ini berjumlah 60 ekor. Jumlah ini meningkat dibandingkan tahun sebelumnya yakni 55 ekor hewan kurban. Semua hewan kurban tersebut kita distribusikan ke masjid atau mushala di Kota Padang yang minim hewan kurbannya,” ujarnya.
Sementara untuk di lingkungan Balaikota Padang Aiepacah ini, dilakukan penyembelihan sebanyak lima ekor sapi kurban. “Daging kurban kita bagikan kepada para pegawai non ASN, cleaning service, serta sekuriti dan warga di sekitar Balaikota Padang,” tukas Andree didampingi Kabag Kesra Jasman.
Andree juga menjelaskan, Hari Raya Idul Adha mengajarkan umat muslim untuk saling peduli, tolong menolong, berbagi dan memberi antar sesama muslim.
“Jika puasa mengajarkan mereka yang terbiasa kenyang untuk merasakan lapar, maka Hari Raya Idul Adha atau hari raya kurban mengajarkan mereka yang merasakan kenyang untuk makin peduli dengan yang membutuhkan, yaitu dengan berkurban,” ujar Andree.
Ia menambahkan, semangat peduli antar sesama telah diajarkan melalui keteladanan Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS. Mereka memperlihatkan tentang kepatuhan, dan ketaatan serta keikhlasan berkurban kepada kepada Allah SWT.
“Mari kita mengambil nilai-nilai positif dari pelaksanaan Hari Raya Idul Adha tahun ini dengan meningkatkan kepedulian terhadap sesama. Hal ini sejalan dengan tema Idul Adha tahun ini, yaitu tingkatkan keimanan perbanyak berkurban,” pungkasnya.
Sementara itu, Pj Sekretaris Kota (Sekko) Padang Yosefriawan menyampaikan, semula pelaksanaan shalat Idul Adha ini akan dilaksanakan di Lapangan Tugu Apeksi Balaikota Padang.
Namun berhubung cuaca kurang mendukung maka, dialihkan ke Masjid Ukhuwah Kompleks Perkantoran Balaikota Padang Aiepacah ini. Bertindak sebagai khatib dalam pelaksanaan Shalat Idul Adha ini, Dr. H. Despi Dasmal, M.Ag dan imam shalat H. Irsyad, Siq. S.Ag.
Usai Shalat Idul Adha Pj Wali Kota Padang meninjau penyembelihan hewan kurban di Masjid Ukhuwah Balaikota Padang. Dan kemudian menggelar open house di Rumah Dinas Wali Kota Padang.
#rel/ede