By: Bambang Oeban
JUMLAH Aktor/Aktris film atau sinteron di Indonesia cukup banyak. Ada yang dinyatakan sukses, biasa-biasa saja atau jauh dari kesuksesan karena tidak punya kemampuan dan kesempatan.
BACA JUGA: PEJABAT BUKAN HEWAN PENGERAT
Aktor/Aktris yang berkecimpung di dunia film maupaun sinetron, perlu melalui 3 (TIGA) TAHAPAN yang saling melengkapi sehingga dinyatakan sukses sebagai pemeran: 1. Kemampuan, 2. Kesempatan, dan 3. Keberuntungan.
KEMAMPUAN
Kemampuan menjadi syarat mutlak yang harus dimiliki Aktor/Aktris, apa pun bidangnya, selalu meningkatkan kualitas dan siap bersaing sehat. Seorang Aktor/Aktris, wajib memiliki dasar seni peran yang kuat, bukan hanya modal nekat atau sekadar semangat besar namun tidak diimbangi kematangan bermain. Kalau tidak, maka bersiaplah menjadi figuran sepanjang masa sampai akhir usia.
KEPINGIN Bergabung Jadi Biro Iklan Sumatrazone? Buruan Hubungi Kami via WA: +6283181675398. Syarat Ringan, QUOTA TERBATAS!
KESEMPATAN
Sekarang sudah memiliki kemampuan seni peran, tinggal menantikan kesempatan ditawari atau menawarkan diri dalam sebuah produksi film atau sinetron.
Nah, ketika seorang aktor/aktris dianggap mampu memerankan sesuai tuntutan skenario, maka lahirlah pengakuan.
Pengakuan datang dari:
Pertama, Juri yang terpercaya dan obyektif adalah penonton.
Kedua, Produser terotomatis akan melibatkan aktor/aktris ke produksi film atau sinetron berikutnya.
KEBERUNTUNGAN
Nah, ini kunci terakhir ketika sudah melampaui dua taahapan: Kemampuan dan Kesempatan. Keberuntungan.
BACA JUGA: Sutradara Lulusan Perancis Tak Laku di Indonesia
Kita bisa melihat cukup banyak seniman yang dianggap sukses, mampu mengumpulkan uang bejibun-jibun, punya rumah mewah, mobil mewah sekaligus punya perusahaan di mana-mana.
Sebaliknya, banyak pula Aktor/Aktris jauh dari pengharapan. Terkenal pun, tidak. Mendapatkan peranan yang bagus di film atau sinetron pun, hampir tak pernah. Apalagi bisa menumpuk uang hasil dari kemampuan berseni peran.
Sedangkan kita, ada di posisi yang mana?
Nah, marilah kita sama-sama terus mengasah kemampuan di bidang seni peran. Apabila kesempatan datang, maka tinggal satu pertanyaan, adakah keberuntungan bagi kita?
# Dari Timur Bekasi