PRINGSEWU, LAMPUNG -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pringsewu melalui Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Pringsewu mengadakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) serentak, bertempat di Pendopo Pringsewu, Senin (16/10/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Hari Pangan Sedunia tahun 2023 untuk menjaga stabilisasi pasokan dan harga pangan. Pada GPM ini, masyarakat dapat berbelanja kebutuhan pangan pokok berkualitas seperti beras, minyak goreng, gula pasir, telur, cabai dan lainnya, tentunya dengan harga di bawah harga pasar. 

Pelaksanaan GPM Serentak tahun 2023 ini dibuka oleh Kepala Badan Pangan Nasional melalui zoom meeting.

Penjabat (Pj) Bupati Pringsewu Adi Erlansyah dalam sambutannya menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan dukungan dan apresiasi dari Pemkab Pringsewu terhadap program nasional yang bertujuan mengendalikan harga komoditas pangan. 

Selain GPM, pemerintah juga telah melakukan penyaluran Bantuan Pangan Beras kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) sesuai data dari Kementerian Sosial RI, Periode Tahap I (pertama) telah dilaksanakan pada Maret, April dan Mei 2023. Saat ini berjalan penyaluran Tahap II (kedua) Bantuan Pangan Beras yang dimulai September s.d November 2023. 

Sedangkan menurut Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Pringsewu, Hendrid, SE.,MM, GPM Serentak ini berdasarkan Surat Badan Pangan Nasional Nomor 1007/TS.02.02/B/10/2023 tanggal 9 Oktober 2023 tentang GPM Serentak dalam Rangka Hari Pangan Sedunia. diadakan di 411 (Empat Ratus Sebelas) titik di 38 Provinsi dan 260 Kabupaten/Kota.

Hendrid berharap semoga kegiatan ini bermanfaat dalam rangka Stabilitas Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) untuk mendukung Pengendalian Inflasi di Kabupaten Pringsewu serta membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan makanan pokok dengan harga terjangkau.

Dewi, salah satu warga yang turut membeli bahan kebutuhan pokok mengaku senang diadakannya pasar murah tersebut.

"Terlebih, tidak ada persyaratan khusus untuk mendapatkan bahan kebutuhan pokok ini, seperti harus ada kupon dan lainnya," ungkapnya. 

#rel/ede





 
Top