JAKARTA -- Anies Baswedan, bakal calon presiden (bacapres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) mengapresiasi pertemuan antara Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani di Senayan, Jakarta, Minggu (18/6/2023) pagi.
Ia menilai pertemuan tersebut merupakan langkah yang bagus untuk menjaga silaturahmi.
"Bagus sekali Mas AHY dan Mbak Puan bersilaturahmi, punya kegiatan bersama, ini melengkapkan pertemuan-pertemuan yang biasa dalam ruang, yang hanya diketahui oleh fungsionaris partai," kata Anies kepada awak media di Jakarta, Minggu (18/6/3023).
"Sekarang pertemuan dilakukan secara terbuka dan harapannya ini menunjukkan kepada seluruh masyarakat bahwa pilihan boleh berbeda kemudian kebijakan punya dasar yang berbeda, namun pertemanan dan persaudaraan tetap terjaga karena kita pada dasarnya anak bangsa yang ingin Indonesia lebih baik."
"Jadi, ini merupakan pertemuan yang baik dan semua unsur partai politik biasakan untuk menjaga silaturahmi walaupun ada perbedaan pandangan," tambahnya.
Selain itu, Anies mengatakan pertemuan ini tidak membuat kerenggangan di dalam KPP.
Menurutnya, pertemuan ini adalah pelajaran bahwa pandangan boleh berbeda, tetapi harus tetap bersilaturahmi.
"Justru itu, karena kita sudah lama tidak menyaksikan silaturahmi itu, padahal pendiri republik ini satu ruangan beda-beda pikiran, tapi mereka tetap bersahabat, kita harus tunjukkan itu lagi," kata eks Gubernur DKI Jakarta.
#kpc/bin