PADANG -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatra Barat (Kakanwil Kemenag Sumbar) Helmi, menyambut kedatangan Jama’ah Haji (JH) Kloter 6 Asal Provinsi Bengkulu, Kamis (21/7/2022).

Selain kakanwil, mereka juga disambut oleh Ketua dan Panitia PPIH embarkasi Padang dengan lantunan salawat badar dan pengalungan bunga kepada petugas kloter dan PHD, dan juga diberikan sertifikat penghargaan kepada ketua kloter dan rombongan.

“Jamaah Haji kloter 6 embarkasi padang asal Propinsi Bengkulu ini mendarat dengan selamat di Bandara Internasional Minang Kabau pada Kamis 21 Juli 2022 pukul 5.45 WIB terdiri dari 386 orang jama’ah, 3 orang PHD dan 4 orang petugas kloter,” rinci kakanwil.

Dalam kesempatan itu, Helmi yang mantan Kemenang Padang Pariaman berpesan kepada seluruh Jama’ah Haji untuk tetap menjaga protokol kesehatan dan menerapkan praktek haji mabrur dalam kehidupan sehari-hari. Antara lain taat beribadah dan menjadi contoh dalam kehidupan bermasyarakat dan suka membantu antar sesama.

“Semoga mendapatkan haji yang mabrur dan menjadi contoh yang baik dalam kehidupan bermasyarakat, dan tidak sebaliknya,” jelas Helmi yang didampingi istri tercinta Nazifa, Kadis Kesehatan Kota Pariaman itu. 

#ede


 
Top