LOMBOKTIMUR, NTB -- Pelarian Camat, buronan kasus pencurian motor (curanmor) di Lombok Timur berakhir di atap rumah warga.

Camat yang sudah diburu polisi selama tiga bulan dilumpuhkan dengan timah panas saat berusaha kabur ketika akan ditangkap.

“Pelaku D alias Camat, seringkali beraksi di wilayah Lombok,” ujar Kasat Reskrim Polres Lombok Timur Iptu Muhammad Fajri, Rabu (4/8/2021).

Detik-detik penangkapan Camat terekam dalam video warga. Camat berusaha kabur dari kejaran Tim Puma Polres Lombok Timur.

Polisi beberapa kali mengeluarkan tembakan peringatan, namun Camat tak mau turun.

Hingga akhirnya petugas menghadiahinya timah panas, tertembak pada bagian kaki.

Camat melakukan aksi curanmor tiga bulan lalu. Dia berpura-pura membeli mobil korban.

Saat mencoba mobil tersebut, dia malah membawa kabur beserta surat-surat dan dokumen kendaraan.

Dari catatan kepolisian, Camat ternyata residivis curanmor. Dia sudah enam kali melakukan pencurian mobil dengan modus yang sama, yakni mencoba mobil yang akan dibeli lalu dibawa kabur.

Aksinya terakhir bersama sang adik yang lebih dulu ditangkap pada 24 April 2021.

“Pelaku dijerat Pasal 372 dan 378 KUHP dengan ancaman penjara hingga empat tahun,” ujarnya.

#gus/bin





 
Top