PADANGPARIAMAN, SUMBAR -- Calon Wakil Bupati (Cawabup) Padang Pariaman dari pasangan calon (paslon) yang mengusung tagline #PapaJuara, Happy Neldy, menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Toboh Gadang, Korong Toboh Musajik, Korong Toboh Musajik, Kenagarian Toboh Gadang Barat, Kecamatan Sintuak Toboh Gadang (Sintoga), Sabtu (7/11/2020).

Kehadiran cawabup yang juga Ketua DPC Partai Gerindra Padang Pariaman ini disambut antusias warga, tokoh-tokoh masyarakat, alim ulama, ninik mamak setempat, yang siap mengantarkan paslon nomor urut 3 Refrizal-Happy Neldi untuk menggantikan trah kekuasaan di Padang Pariaman menuju juara di segala bidang.

Pada kesempatan tersebut, Happy Neldi berpesan untuk terus menjaga kearifan lokal dalam momen hari besar keagamaan seperti Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan setiap tahunnya.

"Peringatan Maulid Nabi ini merupakan sebuah tradisi masyarakat yang dihelat  setiap tahunnya. Momen inilah yang akan kita lestarikan guna menjaga kearifan lokal kita sebagai masyarakat Padang Pariaman," sebut Happy.

Menurutnya, banyak sekali manfaat dari kegiatan peringatan keagamaan ini, selain dapat meningkatkan hubungan silaturrahim atau ukhuwah islamiyah antar masyarakat, juga dapat melakukan penggalangan dana untuk pembangunan masjid.

"Dalam momentum peringatan Maulid Nabi Muhammad ini saya mengajak jam'ah semua untuk meningkatkan ukhuwah islamiyah. Karena inti peringatan Maulid Nabi Muhammad adalah meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT, dan gerakan untuk mencontoh semangat serta meneladani sifat-sifat Nabi Muhammad Salallahu'laihiwassalam dalam kehidupan kita," ungkapnya.

Selain itu, Happy Neldy juga berpesan agar masyarakat mengikuti protokoler kesehatan demi memutus mata rantai penularan Covid-19.

“Saya mengajak kita semua untuk bersama-sama mensosialisasikan dan mengedukasi masyarakat agar taat dengan protokol kesehatan. Tetap menggunakan masker, mencuci tangan pakai sabun usai berinteraksi,” imbuhnya. 

Tidak hanya Masjid Toboh Gadang, namun Happy Neldi berpesan untuk seluruh masjid di Kabupaten Padang Pariaman yang melaksanakan maulidam agar menjaga protokol kesehatan di masa pandemi saat ini.

(idm)

 
Top