BATAM, KEPRI -- Pria bertato "Mickey Mouse" yang ditemukan tewas di tumpukan sampah dalam areal Tempat Sampah Akhir (TPA) Punggur pada Rabu (28/10/2020) siang, diduga merupakan korban pembunuhan. Diperkirakan korban dihabisi oleh lebih kurang 4 orang pelaku.

"Kita sudah mengumpulkan keterangan beberapa orang saksi, pelaku diduga kurang lebih ada 4 orang, kita doakan saja supaya kasus ini cepat terungkap," ungkap Ditreskrimum Polda Kepri, Kombes Pol. Arie Dharmanto, kepada awak media setempat, Rabu (4/11/2020).

Hingga berita ini diturunkan, identitas korban masih misterius. Sebab, ketika ditemukan tewas, korban sama sekali tidak mengantongi kartu tanda penduduk (KTP) maupun dokumen yang menunjukkan identitas dirinya. Pengumuman ihwal penemuan mayat korban juga telah diumumkan ke masyarakat melalui pamflet, mass media maupun medsos, namun sejauh ini belum ada anggota masyarakat yang mengklaim sebagai pihak keluarga korban. Termasuk laporan telah kehilangan anggota keluarga, juga belum ada.

Adapun ciri-ciri mayat yang ditemukan di TPA Punggur,  yaitu, tinggi badan 159 cm, panjang rambut 30 cm, kulit sawo matang, muka bulat, lengan kanan bertato Mickey Mouse, lengan kiri bertato perempuan, kuku pada jari manis sebelah kanan terbelah, serta mengenakan baju merah bertulisan OOTD ketika ditemukan. 

Untuk pengungkapan lebih lanjut, mulai Rabu (4/11/2020) Ditreskrimum Polda Kepri membentuk tim khusus (Timsus) yang akan dipimpin langsung Dirkrimum Kombes Pol. Arie Dharmanto.

Sumber: jalurnews

Editing: Redaksi SZ 


 
Top