PADANG -- Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Aziz menyampaikan beberapa arahan kepada para Kapolda, untuk dipedomani dalam penyelenggaraan pendidikan pembentukan Bintara Polri tahun ini.
Hal ini disampaikan Kapolda Sumbar Irjen Pol Drs. Toni Harmanto, MH melalui amanat Kapolri yang dibacakannya saat upacara Diktuk Bintara Polri TA. 2020/2021, Selasa (17/11) di SPN Polda Sumbar.
Dikatakan, pertama bahwa memastikan pelaksanaan program pendidikan dapat berlangsung efektif dan tetap mengikuti arahan serta berkoordinasi dengan Lemdiklat Polri.
"Kedua, menjamin penerapan Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19 selama masa pendidikan," kata Kapolda Sumbar.
Kemudian yang ketiga, memberikan dukungan sarana prasarana pendidikan dan pelatihan untuk menjamin terselenggaranya proses operasional pendidikan berjalan dengan baik.
"Memberikan arahan dan dukungan kepada para KA SPN khususnya penugasan para tenaga pendidik tidak tetap dari pembina fungsi di satuan wilayah yang telah diberikan pelatihan," ujarnya.
Yang kelima, agar memberikan asistensi dan supervisi kepada KA SPN untuk menjamin kelancaran proses pendidikan.
Keenam, menyiapkan tim medis khusus dari Biddokkes Polda dan RS Bhayangkara Polda untuk membantu pengelolaan kesehatan para serdik (peserta didik) dan melakukan tindakan medis yang terukur sesuai standar.
"Ketujuh, melakukan tindakan tanggap segera apabila terjadi situasi kontingensi dalam proses pendidikan," pungkasnya.
Sumber: Bidhumas Polda Sumbar