BANDUNG – Sempat siuman setelah dikabarkan meninggal, kini Wakil Ketua DPD PDIP Jawa Barat Gatot Tjahjono dipastikan meninggal dunia. Hal itu diungkapkan langsung pihak keluarganya.
Gatot meninggal di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung, Jumat (27/3/2020) malam. Ia menjalani perawatan di RSHS lantaran terpapar virus Corona (Covid-19).
“Baru saja (meninggal). Baru saja kami di telepon sama anaknya,” ucap Yoga Mahardika, keponakan Gatot, saat dikonfirmasi via sambungan telepon.
Menurut Yoga, Gatot awalnya dikabarkan meninggal pada pukul 20.00 WIB. Namun, pukul 21.08 WIB, detak jantung mantan anggota DPRD Jabar itu kembali berdenyut.
Beberapa lama setelah itu, pihak keluarga kembali mengabarkan bahwa Gatot dipastikan meninggal dunia pada pukul 22.20 WIB. “Jadi sepertinya ya percaya nggak percaya (mungkin) menunggu anaknya dulu. Dokter juga sudah menyatakan meninggal dunia,” ucap Yoga
“Sudah dipastikan juga sama anaknya. Dokter juga kan (anaknya),” kata Yoga.
Hal serupa diungkapkan Wakil Ketua PDIP Jabar Abdi Yuhana. Abdi memastikan Gatot telah meninggal.
“Sudah meninggal. Barusan adiknya telepon, meninggal dunia. Jadi begitu anaknya yang perempuan datang, meninggalnya barusan,” kata Abdi.
Menurut Abdi, Gatot sempat menjalani perawatan di RSHS lantaran terpapar Covid-19. "Dia hadir dalam acara HIPMI di Karawang,” tambahnya.
Sumber: aktaindonesia