f: dok.beritatrends
PESSEL, SUMBAR -- Tim Curat, Curas dan Curanmor (C3) Polres Pesisir Selatan kembali menggelar kegiatan multi sasaran, Senin (27/1/2020) malam. Kegiatan dimulai pada pukul 21.00 WIB, di ruas jalan umum Pincuran Boga, Kecamatan IV Jurai, Pessel.

Diawali dari Mapolres Pessel, tim C3 Polres Pessel bergerak menuju lokasi kegiatan yang juga melibatkan Unit Shabara, Intel, Reskrim dan Provos.

BACA JUGA: Kapolres Pessel Tegaskan 3 Atensi Pimpinan.. 

Kapolres Pessel AKBP. Cepi Noval, SIK melalui ketua tim IV Kasat Binmas AKP. Gusfandri menjelaskan, kegiatan multi sasaran diarahkan sesuai atensi pimpinan untuk menanggulangi kejahatan jalanan, curat, curas dan curanmor.

" Mudah-mudahan dengan ini kita dapat menekan angka C3 di daerah kita," ujar Kasat Binmas.

Dalam giat itu, anggota melakukan pemeriksaam terhadap kendaraan roda dua, roda empat dan roda enam, meliputi surat - surat dan barang bawaan. Hasilnya, antara lain 2 berkas tilang, 1 lembar STNK dan 1 lembar SIM B1 umum.

(rbi)
 
Top