PADANGPANJANG, SUMBAR - Kembalikan julukan "Kota Serambi Mekah", Walikota Padang Panjang Fadly Amran, BBA menggelar Subuh Mubaraqah di Rumah Dinas Walikota, Sabtu (9/2/2019).

Kegiatan tersebut diikuti Wakil Walikota Pafang Panjang Drs. Asrul, Ketua DPRD Dr. Novi Hendri, SE, M.Si, penjabat Sekda Martoni, S.Sos, M.Si, unsur Forkopimda, pejabat Eselon II, III, dan IV di lingkungan Pemerintah Kota Padang Panjang, serta Ketua TP PKK Kota Padang Panjang dr. Dian Puspita Fadly Amran.

Fadly menyebutkan bahwa subuh mubaraqah akan menjadi angenda rutin setiap bulannya.

"Nanti kegiatan ini kita laksanakan tidak hanya di rumah dinas walikota saja, misalnya bulan depan di rumah dinas wakil walikota, rumah dinas DPRD hingga ke masjid-masjid dan mushala-mushala," jelasnya.

Kegiatan subuh mubaraqah ini hanya untuk mengingatkan, tetapi juga sebagai ajang silaturahmi dengan masyarakat, sehingga ada waktu untuk mendengarkan dan saling bertukar fikiran.

Fadly berharap dukungan dari seluruh stakeholder agar pelaksanaan program ini dapat berjalan dengan baik dan sukses, karena tidak hanya kegiatan subuh mubaraqah saja tetapi kegiatan magrib mengaji, kembali ke surau juga akan digalakkan demi kejayaan Padang Panjang sebagai Kota Serambi Mekah.

Terakhir, Fadly menyampaikan kegiatan ini untuk bulan depan akan bergabung dengan masyarakat serta beliau juga mengingatkan kepada seluruh stakeholder untuk tetap mengevaluasi terhadap apa yang telah dilakukan.

"Terus tingkatkan dan jangan berpuas diri dengan setiap aktivitas yang telah dilakukan," tutupnya.

#fb #reliskominfopadangpanjang #ci
#redaksi.sumatrazone@yahoo.com
#hotline: 081267866121
 
Top