TANGGAMUS, LAMPUNG -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanggamus melalui Sekretariat Korpri melaksanakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korpri ke-52 tahun 2023 di lapangan kantor bupati setempat, Rabu (29/11/2023)
Hadir pada kesempatan tersebut para Asisten dan Staf Ahli Bupati, para Kepala OPD terkait, para pejabat pimpinan tinggi ptatama, administrator dan pengawas di lingkungan Pemkab Tanggamus, Camat se-Kabupaten Tanggamus, para peserta upacara serta pegawai di lingkungan Pemkab Tanggamus
Dalam sambutannya, Sukisno, M.Kes, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) selaku Inspektur Upacara (Irup) menyampaikan bahwa di usia 52 tahun, Korpri terus bersinergi demi pembangunan nasional. Di tengah-tengah realitas kondisi bangsa saat ini, berbagai tantangan menuntut setiap warga negara secara konsisten berusaha memberikan kontribusi terbaiknya kepada kemajuan bangsa, tanpa terkecuali termasuk Korpri.
Momentum peringatan HUT Korpri tahun ini mengambil tema: “KORPRI-kan Indonesia”, yang mengandung harapan, para anggota Korpri lebih bersemangat dalam bekerja dan berkontribusi melayani kepentingan publik dan mewujudkan fungsinya sebagai perekat persatuan bangsa untuk mewarnai proses pembangunan nasional.
"Selanjutnya, kita harus menyadari bahwa baik dan buruknya pelayanan pemerintah kepada masyarakat, berada di tangan anggota Korpri. Pengharapan masyarakat terhadap peningkatan kualitas pelayanan publik sangat besar. Karenanya Saudara-Saudari sebagai Insan Aparatur Sipil Negara dituntut untuk mampu memberikan pelayanan publik yang semakin cepat, mudah, terjangkau dan terukur. Saya yakin dan percaya, kita semua sanggup untuk melaksanakannya," papar Sukisno.
Dalam rangka memeriahkan HUT Korpri ke-52, Sekretariat Korpri Tanggamus menyelenggarakan rangkaian kegiatan di antaranya:
1. Pertandingan Futsal antar Perangkat Daerah, yang dimulai sejak Selasa 28 November sampai dengan Jumat 1 Desember 2023.
2. Senam Bersama di lapangan Pemkab Tanggamus pada Jumat 1 Desember 2023.
3. Seminar Magnet Rezeki fi Ruang Rapat Utama Sekretariat Daerah, pada 5 Desember 2023.
"Mari sukseskan dan ikuti rangkaian kegiatan ini dengan baik. Kegiatan ini adalah kegiatan kita semua para ASN di lingkungan Pemkab Tanggamus. Dari Korpri untuk Korpri," seru Sukisno.
#rel/bin