Papan bunga ucapan selamat Grand Opening salah satu Coffee Shop baru di Kota Padang. f: ede

JIKA mendengar posisi / pekerjaan yang ada di coffee shop, pastinya langsung terbayang pada ‘barista’. Barista memang sudah terkenal sebagai salah satu pekerjaan yang terkait dengan coffee shop / kedai kopi. 

Namun sebaiknya Anda juga mengetahui bahwa di balik kesuksesan sebuah bisnis coffee shop, selain barista masih ada peran / posisi -posisi pekerjaan penting lainnya. Elemen-elemen ini turut mendukung operasional coffee shop berjalan dengan lancar.

Bagi Anda yang ingin membuka sebuah coffee shop atau yang sedang ingin mencari pekerjaan di industri makanan dan minuman, berikut adalah standar posisi pekerjaan yang ada di coffee shop:

Barista

Seperti yang sudah banyak diketahui, tugas umum seorang barista adalah melayani pelanggan, mulai dari memberikan saran menu hingga mempersiapkan ragam racikan kopi pesanan pelanggan. Posisi barista dinilai sangat penting karena barista adalah representasi dari sebuah coffee shop.

Chef

Salah satu daya tarik sebuah coffee shop, selain sajian kopinya, adalah makanan yang enak dan unik. Maka dari itu, pemilik coffee shop biasanya mempekerjakan satu, atau bahkan lebih chef berpengalaman. 

Tugas seorang chef juga bukan hanya memasak saja, dia juga harus menjaga kualitas bahan baku agar selalu segar dan bertanggung jawab dengan semua yang terjadi di dapur coffee shop.

Store Manager

Store manager bertanggung jawab atas jalannya operasional harian coffee shop. Mereka mendukung manajer dalam usaha meningkatkan penjualan, mempekerjakan dan melatih barista, mengawasi inventaris kedai, hingga menyelesaikan berbagai masalah yang mungkin akan muncul selama jam kerja.

Administration

Administration bertugas untuk mendukung bisnis kopi dari kantor. Mereka-lah tangan dingin dalam urusan dokumentasi, korespondensi bisnis, dukungan telepon dan layanan pelanggan, hingga urusan jadwal serta laporan terkait operasional coffee shop.

Kasir

Sesuai fungsinya, posisi ini bertanggung jawab atas transaksi setelah semua pesanan terpenuhi. Pembayaran menggunakan tunai maupun e-cash harus ditangani oleh kasir dengan baik

Waiter / Waitress

Waiter / waitress bertugas melayani pelanggan yang datang, menyiapkan meja untuk pelanggan, termasuk mencatat dan mengantarkan pesanan.

Dishwasher

Walaupun tidak terlihat, namun posisi ini juga penting keberadaannya di coffee shop. Sebagai pencuci piring, posisi ini tentu bertanggung jawab membersihkan alat makan dan juga perlengkapan dapur. Proses pencucian piring pun memiliki standar yang harus dipatuhi.

Nah, demikian lah beberapa posisi pekerjaan yang dapat membantu Anda dalam menjalankan bisnis coffee shop. Dengan kerjasama tim yang solid, tentunya akan membuat bisnis coffee shop Anda semakin tumbuh dan berkembang..

#red






 
Top