BATAM, KEPRI -- PT. Pertamina Patra Niaga Wilayah Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) yang meliputi Provinsi Aceh, Sumatera Utara (Sumut), Sumatera Barat (Sumbar), Riau dan Kepulauan Riau (Kepri) menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Pemungutan Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) tahun 2022 di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Rakor selama tiga hari, 17-19 Januari 2023, diawali dengan rekonsiliasi realisasi PBBKB Triwulan IV 2022.

Bersama Executive General Manager PT. Pertamina Patra Niaga Wilayah Sumbagut, Freddy Anwar, hadir para Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dari lima provinsi wilayah Sumbagut. 

Dalam laporan realisasi PBBKB tahun 2022 Adrian dari Pertamina Patra Niaga, menyampaikan bahwa capaian realisasi PBBKB diatas target yang telah ditetapkan (over target). Capaian ini menunjukkan kerjasama yang telah dijalankan terlaksana dengan sangat baik. Sehubungan hal tersebut, masing-masing Kepala Bapenda Wilayah Sumbagut menerima piagam apresiasi. Khusus untuk Provinsi Sumbar capaian ini terealisir 107 % dari target sebesar Rp539 Miliar.

Senada, para Kepala Bapenda dari lima Provinsi Sumbagut menyatakan bahwa PBBKB memberikan kontribusi signifikan pada pendapatan daerah. Oleh karena itu perlu untuk terus ditingkatkan dan sekaligus ucapan terima kasih atas kerjasama yang baik tersebut.

Kepala Bapenda Sumbar, Maswar Dedi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pertamina Patra Niaga menyumbang 94 % PBBKB di Sumbar. Dalam rangka upaya peningkatan PKB sekaligus peningkatan PBBKB, pihaknya tengah merancang inovasi SiBijak (beli minyak bayar pajak).

Kegiatan Rakor Pemungutan PBBKB tersebut akan dilaksanakan setiap tahun dan pada tahun mendatang sedianya Provinsi Sumbar yang akan menjadi tuan rumah tempat pelaksanaan kegiatan. 

Sehubungan hal tersebut, Maswar Dedi, menyatakan kesiapan Provinsi Sumbar sebagai pelaksana Rakor Pemungutan PBBKB pada tahun 2024. Ia berharap, semoga meriahnya kegiatan tahun ini akan memberikan motivasi untuk lebih meriah di tahun mendatang.

#rel/ede



 
Top