ACEHTIMUR, ACEH -- Komunitas Jumat Berkah kembali menyambangi tiga janda lanjut usia (lansia) di Gampong Paya Peulawi, Kecamatan Birem Bayeun, Aceh Timur, Jumat (23/12/2022).
Ketua Komunitas Jumat Berkah Abu Khaidir datang membawa bantuan sembako dan uang tunai ke rumah para janda tersebut.
Ia didampingi Keuchik Gampong Paya Peulawi Zulkifli, serta anggota Humas Polres Langsa Briptu Hendra Alfandi.
Ketiga janda yang didatangi Komunitas Jumat Berkah tersebut yaitu Nek Bariah berusia lanjut 83 tahun, Khadijah berumur 70 tahun dan Ariani (48) janda yang memiliki tanggungan 4 anak.
Abu Khaidir menyampaikan, bantuan yang diberikan ini tidak ada kaitan apapun dengan tujuan politik.
Gerakan Komunitas Jumat Berkah tersebut murni atas dasar untuk saling berbagi bagi orang-orang tidak mampu khususnya para janda lansia.
"Kami mohon doa kepada ummi agar kegiatan kami ini agar terus dipermudah Allah SWT dan tetap terus berjalan ke depannya," ujar Abu Khaidir saat menyapa para janda lansia di rumahnya.
Seperti diketahui gerakan berbagi Komunitas Jumat Berkah ini sudah dimulai sejak Januari 2020 hingga saat ini membantu khususnya para janda-janda lanjut usia di wilayah Aceh Timur, Aceh Tamiang, dan Kota Langsa.
Sedekah ini terhimpun dari sejumlah donatur (hamba Allah) yang selama ini menyisihkan rezekinya untuk saling berbagi dan meringkan beban sesama yang membutuhkan.
#sri/gia