PADANG -- Setelah dilakukan tes swab, sebanyak 24 orang tenaga kesehatan Rumah Sakit umum Pusat (RSUP) dr. M Djamil Padang terkonfirmasi positif Covid-19. Semua tenaga medis yang terpapar corona itu terdiri dari dokter hingga perawat yang bertugas di RS terbesar di Sumbar itu.

"Berawal dari pemeriksaan swab tes yang selalu dilakukan oleh RSUP dr. M Djamil terhadap seluruh tenaga kesehatan dan karyawan. Sehingga, dari pemeriksaan itu ditemukan dua tenaga kesehatan yang positif," ujar Pejabat Pemberi Informasi dan Dokumentasi RSUP dr. M Djamil Padang, Gustavianof, Kamis (27/8/2020).

Selanjutnya, pihak RSUP terus melakukan tracing cepat terhadap karyawan dan meningkatkan kapasitas tes swab sebanyak 300 orang perhari. Sehingga, ditemukan kembali 22 orang di lingkungan rumah sakit yang  positif corona. 

"Untuk 24 tenaga kesehatan itu di antaranya orang tanpa gejala (OTG) dan juga memiliki penyakit penyerta (komorbid) sehingga harus mendapatkan perawatan. Sebanyak 16 OTG menjalani isolasi di BPSDM, sedangkan delapan orang lagi dirawat di RSUP dr. M Djamil karena memiliki penyakit penyerta," ujar Gustavianof.

Hal itu dipertegas Direktur Utama RSUP dr. M Djamil Padang Yusirwan Yusuf bahwa tracing sudah dilakukan kepada 600 orang, selama tiga hari ke belakang. Pihaknya susah mengambil langkah-langkah emergency telah dilakukan demi memutus mata rantai penularan.

"Sebagai rumah sakit terbesar di Sumbar, untuk pelayanan kesehatan bagi masyarakat tetap berjalan normal. Bagi masyarakat tak perlu cemas, karena antisipasi telah dilakukan demi memutus mata rantai," terangnya lagi.

Sumber: haluan
 
Top