PADANG -- Seorang wartawan televisi (TV) lokal di Padang, Sumatera Barat, terkonfirmasi positif Covid-19. Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal, kepada awak media mengungkapkan, wartawan TV lokal dimaksud berinisial F dan akan menjalani isolasi mandiri BPSDM Sumbar.

Sehubungan kondisi tersebut, Jasman Rizal meminta bagi siapa pun yang merasa pernah kontak dengan F dalam 14 hari belakangan agar segera ikut tes swab. 

"Mengingat F adalah orang lapangan, bukan hanya wartawan, semua yang pernah kontak dipersilakan untuk tes swab. Kita fasilitasi, gratis. Tes swab bisa dilakukan di Perumnas Andalas," imbau Jasman di Padang, Sabtu (22/8/2020) pagi, seperti dilansir Padangkita.com.

Sebelumnya, masih menurut informasi dari Jasman Rizal, F telah menjalani tes swab di Puskesmas Andalas Kota Padang pada Jumat (21/8/2020) kemarin. 

Wartawan TV lokal di Padang, F, menjawab konfirmasi awak media membenarkan jika dirinya memang postif Covid-19. “Saat ini sedang menunggu jemputan dari tenaga medis untuk menuju tempat karantina,” ujar F seperti dilansir Padangkita.com, Sabtu (22/08/2020).

Hingga berita ini diturunkan, belum diperoleh informasi lanjut ihwal anggota keluarga, kerabat dekat, rekan selangor, seprofesi maupun mitra-mitra F selaku awak media, yang menyusul reporter TV lokal tersebut menjalani tes swab.

(fud/ede)
 
Top