PASAMAN, SUMBAR -- Berbagai upaya dilakukan oleh Jajaran Polres Pasaman demi mengantisipasi mewabahnya virus corona Covid-19 di Kabupaten Pasaman. 

Pagi hari ini, Kamis (2/4/2020), Kapolres Pasaman bersama sejumlah pejabat utama (PJU) dan polisi wanita (Polwan) di jajarannya berbagi 500 masker gratis kepada masyarakat yang hendak berobat di RSUD Lubuk Sikaping.

"Ini merupakan rangkaian kegiatan peduli lingkungan serta masyarakat yang menyesuaikan dengan kondisi saat ini, dimana masker merupakan alat perlindungan diri atau APD yang sangat dibutuhkan masyarakat dalam upaya mengantisipasi sebaran virus corona," ungkap Kapolres Pasaman, AKBP Hendri Yahya, SE selepas kegiatan pembagian masker. 

Diungkapkan lebih lanjut bahwa pemberian sebanyak 500 masker gratis  kepada masyarakat di RSUD Lubuk Sikaping ini sekaligus sebagai upaya ikut meringankan kesulitan masyarakat di tengah kelangkaan stok masker di berbagai wilayah. 

Dalam kesempatan ini, melalui pengeras suara Kapolres Hendri Yahya mengimbau warga Kabupaten Pasaman agar tidak menerima begitu saja pemberian masker dari orang atau pihak-pihak tak dikenal. 

“Jangan mudah percaya dan hati-hati. Kalau bukan petugas yang legal, jangan mudah menerima pemberian masker. Kita tidak tahu apakah masker itu aman atau tidak buat kita,” seru perwira menengah Polri yang semasa memimpin Polres Kepulauan Mentawai juga dikenal humanis ini.

Lebih lanjut ia menekankan, masyarakat perlu memastikan keamanan masker yang hendak digunakan. Langkah terbaik yakni membeli masker di apotek atau tempat yang benar (toko resmi) demi lebih maksimalnya upaya pencegahan  Covid-19 di Kabupaten Pasaman.

(rel/ede)
 
Top