PADANG -- Terus mempelajari, menggali dan mendalami nilai-nilai mulia serta tuntunan hidup baroqah yang terkandung kitab suci Al Qur'an sangat dianjurkan, selaras dengan falsafah 'rang Minangkabau, "Adaik Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah".

Walikota Padang, H. Mahyeldi Ansharullah, SP, menekankan hal tersebut dalam kata sambutannya, pada acara peresmian dan pengukuhan pengurus TPQ/TQA Masjid Quba Kampung Pinang Kecamatan Pauh, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat, Jumat (19/1/2018) malam.

Mahyeldi lebih lanjut mengingatkan bahwa putra putri Minangkabau tidak ada yang tidak bisa baca Al Qur'an. Dalam hal ini diharapkan peranan para orang tua untuk membina dan membimbing putra dan putri masing-masing untuk belajar membaca, menghafal dan mendalami Al Qur'an.

Walikota sangat apresiatif sekaligus merasa sangat bersyukur acara peresmian dan pengukuhan pengurus TPQ/TQA Masjid Quba Kampung Pinang Kecamatan Pauh berjalan lancar dan sukses. Semua berkat dukungan,  dorongan dan motivasi dari semua elemen masyarakat Kampung Pinang Pauh untuk anak-anak agar bisa belajar Al Qur'an lebih tekun dan lebih mendalam lagi.

"Rumah tangga, rumah sekolah dan rumah ibadah  menjadi tempat anak-anak belajar menuntut ilmu dalam mewujudkan impiannya kelak", ujarnya.

Walikota pada kesempatan itu juga menyampaikan terima kasih kepada masyarakat  Pauh dan Kuranji yang telah secara sukarela menghibahkan tanah untuk pembangunan akses jalan lingkungan sepanjang 10 kilometer dengan lebar 12 meter.

Dalam kesempatan itu, Fahmi selaku Ninik Mamak  Kampung  Pinang beserta tokoh masyarakat Pauh balik menyampaikan terima kasih kepada Walikota Padang yang telah berkenan hadir sekaligus meresmikan dan mengukuhkan pengurus TPQ/TQA Masjid QUBA Kampung Pinang Pauh.

"Pendidikan agama Islam sangat penting dimulai dari rumah tangga buat anak-anak, di sekolah dan terakhir di masjid," ujar Fahmi.

Menurut Fahmi, membentuk karakter anak-anak idealnya dimulai dari rumah tangga terlebih dahulu, dalam hal ini para orangtua yang paling berperan memberikan contoh tauladan terbaik. Dalam perkataan, berkata lembutlah di depan anak-anak, jangan menghardik, berkata kasar, memukul atau berperilaku sadis, sehingga anak-anak jauh dari rasa takut dan tekanan mental. 

Dengan telah terbina baiknya sikap dan karakter anak dalam rumah tangga, dengan sendirinya akan terbawa dalam pergaulan yang lebih luas seperti ketika bermain dengan teman sebaya, pergaulan di sekolah dan ketika interaksi dengan kalangan yang lebih tua seperti para guru, tetangga dan lainnya.   

Di penghujung acara, Walikota Padang bersama ninik mamak, camat, muspika, lurah serta tetua Kampung melaksanakan pengguntingan pita pertanda resminya kepengurusan TPQ/TQA Masjid QUBA Kapung Pinang. 

(tfc/ede)
 
Top