PADANG -- Seperti halnya Selasa (12/5/2020) kemarin, pada hari ini (Rabu, 13/5/2020) sampai pukul 10.00 WIB tadi, warga Provinsi Sumatera Barat positif terinfeksi Covid-19 bertambah 20 orang lagi. Jika ditambahkan dengan total jumlah kemarin, 319, maka total warga Sumbar terkonfirmasi positif terinfeksi Covid-19 pada hari berjumlah 339 orang.
Pihak Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, dalam laporan ringkasnya tadi pagi merinci, penambahan 20 warga Sumbar positif Covid-19 tersebut, terbanyak di Kota Padang, berjumlah 14 orang. Lainnya, 3 dari Kabupaten Agam, 1 dari Kabupaten Dharmasraya, 1 dari Kabupaten 50Kota dan 1 lainnya dari Kota Payokumbuah.
BACA JUGA: Total Positif Covid-19 Sumbar Selasa 12 Mei 2020: 219 Orang
"Rinciannya akan disampaikan nanti sore, termasuk rincian meninggal dunia dan sembuh," tulis Jasman Rizal, Kepala Biro Humas Setdaprov sekaligus Juru Bicara (Jubir) Penanganan Covid-19 Sumbar.
Seperti diberitakan www.sumatrazone.co.id, Selasa (12/5/2020) kemarin, Jasman Rizal selaku Jubir Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar sempat secara berulang menginformasikan penambahan positif, pagi dilaporkan 14, lalu pada sorenya lapor lagi ada penambahan 6, sehingga pada penghitungan final penambahan warga Sumbar positif Covid-19 pada Selasa (12/5/2020) kemarin berjumlah total 319 orang.
(oel/rel)